2 Cara Update Firmware TV TCL Paling Mudah 2022

Cara Update Firmware TV TCL – Beberapa orang mungkin mengalami masalah malfungsi pada unit televisi. Pasalnya, perangkat ini termasuk produk elektronik yang mempunyai batas usia seiring pemakaian rutin.

Berbeda dengan produk seri tabung, ternyata kerusakan yang terjadi pada TV LED memang lebih beragam. Masalah ini menyangkut dua bagian utama diantaranya faktor hardware dan kode perangkat lunak.

Pasalnya, TV LED merek TCL beroperasi berdasarkan sebuah firmware yang tertanam dalam produk tersebut. Sehingga komponen hardware mampu bekerja sesuai fungsi dan mengacu pada perintah pengguna.

Kami telah merangkum sebuah panduan perihal cara update firmware TV TCL untuk semua tipe produk. Memakai dua metode mudah, agar kamu dapat mengatasi malfungsi ringan sendiri tanpa bantuan teknisi.

Manfaat Firmware TV

Manfaat Firmware TV TCL

Perlu kamu perhatikan bahwa kerusakan TV TCL terbagi menjadi dua kategori yaitu hardware dan software. Kamu harus menganalisa terlebih dahulu karena proses perbaikan tergantung dari tipe masalah tersebut.

Lantas, malfungsi yang berkaitan dengan firmware memang mudah untuk diperbaiki secara mandiri. Dimana kamu cukup melakukan update melalui flashdisk atau internet, tergantung pada jenis TV TCL tersebut.

Berikut beberapa manfaat update firmware TV TCL:

1. Memperbaiki Bug

TCL Indonesia telah menerapkan pengujian standarisasi produk yang ketat terhadap hardware maupun software. Alhasil, peluncuran produk televisi ke pasaran memiliki kualitas terbaik untuk menjaga kepuasan pelanggan.

Disisi lain, terkadang sebuah bug terdeteksi belakangan hingga mempengaruhi masalah operasional. Sementara itu, update firmware cukup bermanfaat dalam memperbaiki error tersebut dan TV kembali normal.

2. Peningkatan Fitur

Fitur merupakan sebuah faktor penting yang membedakan setiap seri TV TCL, tergantung spesifikasi produk. Lantas, maksimal atau tidaknya sebuah fitur tergantung pada pengkodean firmware dari produsen.

Nah, pihak TCL secara berkala menghadirkan update file firmware untuk tipe unit tertentu tergantung kondisi. Dalam rangka meningkatkan fitur beserta pengkinian aplikasi sistem, agar beroperasi lebih maksimal.

Cara Update Firmware TV TCL

Cara Update Firmware TV TCL

Proses update firmware hanya bersifat opsional yang tergantung dari keputusan pemilik produk sendiri. Pasalnya, selama TV TCL berfungsi secara normal, maka kamu dapat melewatkan penerapan pembaruan.

Berikut dua cara paling gampang untuk update firmware TV TCL:

1. Update Firmware Via USB

Dalam menjalankan update firmware pada TV LED merek TCL, kamu perlu memakai media flashdisk. Sebelum melangkah lebih jauh, pastikan melakukan pengunduhan firmware dari website resmi sesuai seri produk.

  • Gunakan sebuah flashdisk dengan kapasitas minimum 1GB.
  • Download firmware TV TCL versi baru pada website resmi.
  • Ekstrak firmware dan jangan merubah nama file apapun.
  • Simpan pada direktori root flashdisk yang sudah tersedia.
  • Matikan TV TCL kemudian cabutlah unit kabel daya.
  • Hubungkan flashdisk ke dalam port USB TV TCL.
  • Sambungkan kabel daya pada stop kontak secara perlahan.
  • Tekan dan tahan tombol power akan tampil menu update.
  • Lepaskan tombol ketika proses update firmware berlangsung.
  • Biarkan proses tersebut hingga mencapai 100 persen.

2. Update Firmware Via Internet

Smart TV TCL terbilang produk canggih yang mempunyai segudang fitur untuk kebutuhan konsumen. Namun, proses update firmware sendiri ternyata mudah dan simpel, cukup menghubungkan jaringan internet saja.

  • Siapkan sebuah remote kontrol original pabrik.
  • Tekan tombol power untuk menghidupkan TV TCL.
  • Tekan tombol home untuk membuka menu dashboard.
  • Cari dan tekan opsi setting lalu sorot more setting.
  • Tekan device preferences dan pilih menu about.
  • Tekan system update dan enter untuk konfirmasi,
  • Biarkan sistem melakukan download firmware televisi.
  • Proses update firmware akan berjalan secara otomatis.

Smart TV TCL memang menggunakan sistem operasi Android dengan tampilan menu yang relatif sama. Namun, pada beberapa produk ternyata antarmuka sedikit berbeda tergantung dari versi firmware tersebut.

Kesimpulan

Walaupun terkesan sepele, kamu harus menguasai cara update firmware TV TCL dengan baik dan benar. Sebagai bahan referensi untuk menambah wawasan diri dalam rangka mengatasi sebagian malfungsi produk.

Jangan pernah mencoba mematikan daya atau menghentikan proses, saat update firmware berjalan. Pasalnya, tindakan kurang baik tersebut menimbulkan kegagalan sistem sehingga televisi beresiko rusak.

Demikian pembahasan singkat mengenai cara update firmware TV TCL yang mungkin belum kamu ketahui. Segala resiku yang mungkin timbul akibat menjalankan proses flashing menjadi tanggung jawab sendiri.